Cara Menghapus Pesan WA

Whatsapp merupakan salah satu aplikasi perpesanan yang saat ini hampir digunakan oleh seluruh masyarakat Indonesia sebagai sarana berkomunikasi.

Terdapat berbagai fitur yang ditawarkan whatsapp mulai dari kirim file dari berbagai format, kirim pesan suara hingga menghapus pesan wa yang tidak lagi diperlukan.

Baca juga: Tutorial Ganti Bahasa di Whatsapp

Adanya fitur menghapus pesan wa digunakan bagi Kamu yang hendak menghapus pesan salah namun terlanjur dikirim.

Fitur ini sangat tentunya sangat bermanfaat sehingga pengirim pesan bisa menarik kembali pesannya tanpa harus terbaca oleh di penerima.

Fitur menghapus pesan bisa dinikmati melalui hp android, iphone hingga tablet pc berupa wa web.

Ketentuan

Ada beberapa ketentuan yang harus Kamu ketahui dalam fitur ini, diantaranya yakni:

  1. Fitur menghapus pesan tidak akan berfungsi jika Kamu maupun penerima tidak mengupgrade whatsapp ke versi terbaru
  2. Supaya pesan yang dihapus untuk semua orang sukses dilakukan, Kamu dan penerima harus upgrade versi terbaru whatsapp
  3. Penghapusan tidak berhasil jika penerima pesan sudah melihat pesan terlebih dahulu sebelum Kamu menghapusnya.
  4. Penghapusan pesan semua orang tidak memiliki pemberitahuan khusus tentang berhasil tidaknya penghapusan, sehingga sangat memungkinkan pesan Kamu sudah dibaca oleh beberapa orang.
  5. Waktu yang diberikan whatsapp dalam penghapusan pesan adalah 1 jam setelah pesan dikirim (khusus penghapusan pesan untuk semua orang)

Baca juga: Install Ulang Whatsapp

Android

Bagi Kamu pengguna handphone android dan sudah menginstall whatsapp, Kamu bisa menggunakan semua fitur yang ada dengan ketentuan yang berlaku.

Salah satu fitur yang bisa Kamu nikmati adalah penghapusan pesan yang dibagi menjadi 2.

Langkah-langkah yang harus dilakukan sebagai berikut

a. Menghapus untuk semuanya

Menghapus pesan di aplikasi wa untuk semua orang berarti akan menghapus salinan pesan Kamu dan penerima.

Hal ini akan membuat si penerima pesan juga kehilangan pesan yang sudah Kamu kirimkan.

  1. Pertama, buka aplikasi whatsapp kamu
  2. Pilih chat yang berisi pesan yang akan dihapus

    pilih chat menghapus pesan wa
    Pilih chat yang akan dihapus
  3. Klik dan tahan pesan. Kamu bisa memilih satu atau lebih pesan yang akan dihapus secara bersamaan.

    tekan tahan menghapus pesan wa
    Jika lebih dari satu
  4. Klik icon hapus pada layar atas

    tekan tombol hapus menghapus pesan wa
    Icon delete (tong sampah)
  5. Pilih hapus untuk semua orang

    semua orang menghapus pesan wa
    Opsi hapus pesan

Baca juga: Kelebihan dan Cara Install Whatsapp Bisnis

b. Menghapus untuk diri sendiri

Menghapus pesan whatsapp untuk diri sendiri merupakan menghapus salinan pesan yang telah dikirim maupun diterima oleh handphone Kamu.

Tindakan ini tidak akan berpengaruh pada penerima chat atau lawan obrolan kamu.

  1. Buka whatsapp kamu yang aktif
  2. Masuklah dan pilih chat pesan yang ingin dihapus

    pilih chat menghapus pesan wa
    Pilih chat message
  3. Klik dan tahanlah pesan yang akan dihapus. Kamu bisa memilih satu atau lebih pesan yang ingin dihapus sekaligus

    tekan tahan menghapus pesan wa
    Jika lebih dari 1
  4. klik icon hapus pada layar atas – pilih hapus untuk saya

    hapus untuk saya menghapus pesan wa
    Klik icon delete

Baca juga: Cara Verifikasi WA

iPhone

Pengguna Iphone tentu juga bisa menikmati semua fitur yang disediakan whatsapp asalkan sudah menginstal aplikasi ini di handphonenya.

Sama halnya dengan pengguna android, Kamu yang ingin menggunakan fitur menghapus pesan harus mengikuti langkah berikut, diantaranya:

a. Menghapus untuk semuanya

Kamu yang terlanjur mengirim pesan namun salah, kamu tidak perlu khawatir lagi karena whatsapp sudah menyediakan fitur hapus pesan untuk semua orang.

Cara mudah untuk menghapus pesan ini melalui iphone Kamu adalah sebagai berikut:

  1. Bukalah aplikasi whatsapp
  2. Masuk pada bagian chat dan pilih chat yang berisi pesan yang ingin dihapus
  3. Klik dan tahan pesan – pilih hapus dari menu. Kamu bisa menghapus beberapa pesan secara bersamaan.
  4. Apabila diminta, klik icon titik tiga – pilih hapus dari menu.
  5. Klik icon hapus – pilih hapus untuk semua orang.

Baca juga: Cara Kirim FIle WA

b. Menghapus untuk diri sendiri

Mengetahui chat whatsapp orang lain yang kurang enak dibaca rasanya ingin dihapus saja agar tidak terus-menerus menimbulkan rasa yang kurang nyaman.

Maka, Kamu bisa menggunakan fitur hapus pesan untuk diri sendiri dengan langkah berikut:

  1. Buka aplikasi whatsapp
  2. Masuk pada chat yang berisi pesan yang ingin dihapus permanen
  3. Klik dan tahan pesan tersebut. Kamu bisa memilih pesan yang ingin dihapus lebih dari 1 untuk dihapus secara bersamaan
  4. Pilih icon hapus pada menu
  5. Apabila diminta, klik selengkapnya pada icon titik 3 – pilih hapus dari menu
  6. Klik hapus – pilih hapus untuk saya

Baca juga: Setting Group WA

Fitur menghapus pesan wa sangat membantu para pengguna aplikasi whatsapp dalam meminimalisir kesalahan pesan yang terlanjur terkirim.

Pesan yang sudah dihapus akan bertuliskan ‘pesan ini telah dihapus’.

Informasi mengenai langkah mudah dalam menggunakan fitur ini sudah dijelaskan secara rinci agar Kamu bisa memaksimalkan fitur dengan benar dan tepat. Selamat mencoba!


Leave a Comment

Your email address will not be published.

Tutup Iklan
Scroll to Top