Cara Cek RAM di Windows

RAM singkatan dari Random Access Memory, fungsinya adalah sebagai media penyimpanan sementara yang akan diolah dengan sangat cepat oleh CPU komputer, semakin banyak program yang berjalan maka semakin banyak RAM yang dibutuhkan.

Ada banyak cara cek RAM di Windows, mulai dari lewat BIOS hingga melalui CPU-Z yang hasilnya lebih detail.

Berikut tutorialnya

Cara Mengecek Memori RAM Lewat DXDIAG

Melalui DXDIAG tools ini tergolong cara yang sangat mudah. Cara ini bisa kamu terapkan di pc maupun laptop kamu, berikut langkah-langkahnya:

  1. Pada menu windows search DXDIAG
  2. Kemudian kamu dapat melihat spesifikasi lengkap laptop kamu termasuk RAM
    cara cek ram lewat dxdiag

Cara Check Besar RAM Lewat Control Panel

Cara lain untuk melihat kapasitas RAM melalui windows adalah dengan melalio Control Panel. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Masuk ke Control Panel
  2. Klik bagian System and Security, lalu klik System
  3. Setelah itu kamu dapat melihat kapasitas RAM kamu. Terdapat juga informasi mengenai processor dan tipe sistem operasi windows.
    cara cek ram lewat control panel

Cara Mengecek Jumlah RAM lewat Aplikasi CPU-Z

CPU-Z merupakan aplikasi untuk menampilkan spesifikasi laptop kamu termasuk jumlah RAM yang ada. Aplikasi ini tidak asing bagi pengguna windows karena sudah cukup popular. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Download serta install CPU-Z, kemudian buka aplikasinya
  2. Pada Tab Memory untuk mengetahui info mengenai RAM
  3. Klik Tab SPD kemudian Memory Selection. Dibagian ini kamu bisa mengetahui jumlah slot RAM yang tersedia di laptop kamu.
    cara cek ram lewat cpu z

Cara Cek Memory RAM Dengan Speecy

Aplikasi lain yang bisa digunakan untuk melihat RAM adalah Speecy. Di dalam aplikasi ini kamu dapat mengecek kondisi RAM masih bagus atau sudah rusak. Karena ketika RAM sudah rusak maka tidak akan terdeteksi oleh aplikasi Speecy ini. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Download kemudian Install aplikasinya
  2. Buka aplikasinya, maka kamu sudah dapat langsung melihat informasi mengenai laptop kamu.
    cara cek ram lewat speecy

Cara Cek RAM Lewat BIOS

Fitur virtualisasi, mengganti fungsi tombol tertentu merupakan beberapa pengaturan yang dapat kita aktifkan dan nonaktifkan melalui BIOS. Di dalam BIOS kita juga dapat mengetahui spesifikasi laptop termasuk RAM. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Masuk ke BIOS, setiap laptop memiliki cara nya tersendiri untuk masuk ke BIOS
  2. Pilih menu System Information
  3. Number of RAM Slots merupakan informasi mengenai RAM

Cara Mengecek Memori RAM via Task Manager

Dengan melalui Task Manager kamu tidak perlu untuk menginstall aplikasi ke laptop kamu. Karena dengan cara ini kamu hanya perlu membuka beberapa menu yang ada di windows. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Pada keyboard tekan Ctrl + Alt + Del secara bersamaan.
  2. Pilih Task Manager
  3. Kemudian pilih opsi Performance
    cara cek ram lewat task manager

Itulah beberapa cara cek ram di laptop dan PC. Lebih mudah menggunakan menu yang ada di windows karena kamu tidak perlu menginstall aplikasi lagi. Semoga bermanfaat


Leave a Comment

Your email address will not be published.

Tutup Iklan
Scroll to Top