Cara Download LINE di Laptop

Line adalah salah satu aplikasi chatting yang cukup populer di kalangan anak muda. Karena line menyediakan banyak fitur yang menarik bagi kalangan anak muda. Seperti stiker hingga berbagai macam game yang seru.

Selain itu line juga multi platform. Kamu bisa menggunukana line dengan Android, iOS, Windows Phone, PC Windows hingga Mac OS. Dengan berbagai macam platform dan fitur yang menarik rasanya sayang jika kamu belum pernah mencobanya.

Meskipun kamu gapunya smartphone kamu bisa menggunakan PC atau laptop kamu untuk menggunakan line.

Install Line di PC

Untuk menginstall line di PC ada beberapa opsi yang bisa kamu lakukan yaitu sebagai berikut:

1. Lewat Windows Store 10

Buat kamu pengguna windows 10, Windows 10 Mobile, HoloLens, Xbox, dan produk Microsoft lainnya kamu bisa mendapatkan line dengan mencarinya di Windows Store.

Berikut cara install Line lewat Windows Store:

  1. Buka windows store, kemudian cari Line
  2. Download Line

windows store 1

  1. Buka aplikasi Line, kemudian login menggunakan email dan password

windows store 2

  1. Jika kamu harus memverfikasi melalui smartphone, kamu harus membuka smartphone kamu kemudian memasukkan kode verifikasi yang dikirim ke kamu
  2. Setelah verifikasi kamu dapat langsung menggunakan line

2. Versi Dekstop

Cara kedua adalah dengan mengistal line versi Dekstop. Pada versi ini umumnya lebih berat dibandingkan menggunakan UWP atau cara pertama. Dikarenakan windows 10 sudah di desain untuk menggunakan aplikasi UWP sehingga cara pertama jauh lebih ringan.

Cara install Line versi Dekstop:

  1. Download Line dekstop di https://line.me/id/download

Dekstop 1

  1. Install Line

Dekstop 2

  1. Login menggunakan email dan password line kamu

Dekstop 3

3. Chrome Extension

Kamu juga bisa menggunakan Google Chrome untuk mengakses line. Dengan memasukkan ekstensi line ke dalam Chrome tentu hampir sama dengan UWP atau aplikasi desktop.

Cara memasukkan ekstensi Line ke Google Chrome:

  1. Buka https://chrome.google.com/webstore/detail/line/ophjlpahpchlmihnnnihgmmeilfjmjjc
  2. Klik Add to Chrome

ekstensi 1

  1. Pilih Add Extension

ekstensi 2

  1. Klik icon ekstensi di pojok kanan atas lalu pilih Line

ekstensi 3

  1. Login menggunakan akun line kamu

ekstensi 4

Install di Bluestack

Selain memasang line di dekstop maupun chrome kamu juga bisa menggunakan line dengan menginstall emulator android. Namun cara ini dibilang cukup berat karena memerlukan emulator untuk menjalankan Line

1. Download dan Install Bluestack

Emulator yang biasa digunakan adalah Bluestack. Emulator ini cukup populer dibandingkan dengan emulator lain.

Berikut cara untuk download dan menginstall Bluestack:

  1. Klik bluestacks.com/download.html, kemudian klik download instalasi bluestacknya

Download Install Bluestack1

  1. Buka instalasinya selanjutnya klik Install Now

Download Install Bluestack 2

  1. Tunggu hingga proses downloadnya selesai

Download Install Bluestack 3

  1. Klik Complete lalu tunggu beberapa menit
  2. Selesai

2. Install Line

Sebenarnya cara untuk menginstall Line di Bluestack sama persis ketika kamu menginstall Line di HP kamu. Berikut caranya:

  1. Buka Play Store
  2. Cari Line
  3. Klik Install
  4. Tunggu hingga proses download selesai
  5. Kamu bisa menggunakan Line

Ada banyak cara untuk download line di laptop, silahkan gunakan yang menurutmu paling mudah.


Leave a Comment

Your email address will not be published.

Scroll to Top