Tanda Tangan di PDF

Mengerjakan pekerjaan kantor kini dapat dilakukan melalui laptop ataupun smartphone seutuhnya.

Jika dulu pekerjaan digital hanya berkutat kepada pembuatan dokumen saja, maka kini ada banyak aplikasi yang berguna untuk membantu Kamu untuk membuat sign di pdf.

Baca Juga: Ubah PPT ke PDF

Program ini dapat menghemat tenaga, waktu dan biaya karena tanda tangan bisa dilakukan via digital tanpa dokumen harus naik cetak terlebih dulu dan ditanda tangan manual.

Bagi Kamu yang masih asing dengan cara tandatangan pdf digital, baik online dan offline, berikut adalah tutorialnya:

1. Sejda


Layanan tanda tangan online file pdf yang tersedia di dalam platform ini dapat diakses secara gratis maupun berbayar.

Untuk pilihan paket berbayar tersedia dalam bentuk tim dan personal yang mana harga termurah untuk personal adalah 5$.

Baca Juga: Tambah Page Number PDF

Paket ini berlaku selama 7 hari. Berikut cara menggunakan Sejda untuk tanda tangan online:

  1. Masuk ke link https://www.sejda.com/sign-pdf
  2. Pada bagian atas dari layar platform Sejda terdapat tombol bertuliskan “Upload PDF file”. Klik tombol ini dan pilih dokumen pdf dari perangkat Kamu.
  3. Pilih opsi sign dan klik “+New Signature” yang muncul ketika opsi sign Kamu pilih
  4. Ada tiga metode untuk penanda tanganan yang disediakan, yakni metode menuliskan nama, menggambar tanda tangan menggunakan mouse, terakhir dengan mengupload gambar dari tanda tanganmu
  5. Untuk metode menuliskan nama dilakukan dengan cara menuliskan nama dari tanda tanganmu. Selanjutnya platform Sejda menyediakan 10 pilihan tulisan tangan yang biasanya digunakan untuk membuat tanda tangan, tinggal dipilih saja jika cocok
  6. Jika ingin menggambar manual tanda tangan, maka pilih opsi “Draw” di atas layar. Selanjutnya Kamu cukup menggambar tanda tangan menggunakan mouse.
  7. Terakhir adalah dengan memasukkan gambar tanda tanganmu yang Kamu miliki di perangkat ke platform Sejda.

2. Soda PDF

Sign pdf dengan Soda PDF sangat mudah dan juga terjamin keamanannya karena sistem telah terenkripsi.

Patut dipahami bahwa keamanan data, apalagi tanda tangan sangat penting tatkala Kamu memutuskan untuk melakukan tanda tangan via digital.

Baca Juga: Tanda Tangan di PDF

Soda PDF menerapkan aturan berbeda antara penandatangan dan juga pengirim dokumen agar keamanan lebih terjaga.

  1. Kunjungi website resminya di https://www.sodapdf.com/sign-pdf/
  2. Pada bagian atas layar tertera kotak hijau bertuliskan “Choose File” dan bagian atasnya bertuliskan “Drop Files Here”.
  3. Kamu bisa memilih menarik dan meletakkan file pdf langsung ke platform Soda PDF ataupun memilih choose file untuk memilih file pdf yang tersimpan pada perangkat maupun penyimpanan cloud.
  4. Untuk dapat mengakses layanan tanda tangan online, Soda PDF akan meminta Kamu untuk mendaftarkan diri terlebih dahulu. Data yang harus dimasukkan meliputi nama dan alamat email.
  5. Pada saat registrasi jelaskan letak tanda tangan akan dimasukkan pada file pdf. Selanjutnya sistem akan memberikan kotak khusus di dalam file pdf sebagai tempat tanda tangan
  6. Untuk tanda tangan, pendandatangan yang mendaftarkan emailnya akan menerima link lewat email untuk melakukan tanda tangan.
  7. Setelah file selesai ditanda tangani, dokumen dapat langsung diunduh

3. Light PDF

Kelebihan Light PDF sebagai platform untuk melakukan tanda tangan digital adalah prosesnya yang aman dan juga tanpa register.

Oleh karena itu cara ini sangat sesuai untuk mereka yang malas melakukan registrasi terlebih dahulu.

Baca Juga: Ubah PDF ke Word

Data yang Kamu masukkan ke dalam platform Light PDF tidak akan disimpan, digunakan ataupun diakses oleh sistem. Sehingga data Kamu 100% aman tanpa takut dicuri.

  1. Buka website resminya di https://lightpdf.com/sign-pdf.
  2. Pada bagian atas layar tertera kotak dengan bagian tengah memiliki logo (+) Choose File. Klik logo ini dan upload dokumen pdfmu ke dalam platform.choose file untuk diedit tanda tangan
  3. Light PDF merupakan layanan menambah tanda tangan pdf secara online yang harus melalui website browser. Setelah tanda tangan dilakukan selanjutnya Kamu bisa secara langsung mendownload filenya.

mulai membuat tanda tangan pakai light pdf

4. Adobe Acrobat

Program Adobe Acrobat merupakan program yang dapat digunakan untuk sign pdf secara offline.

Install dulu aplikasi Adobe Acrobat di Laptop kamu ya.

Baca Juga: Memperkecil Ukuran PDF

Berikut adalah tutorial mudah untuk melakukan sign pdf lewat Adobe Acrobat.

  1. Buka aplikasi Adobe Acrobat terlebih dulu dan buka file pdf yang ingin ditanda tangani
  2. Klik ikon tanda tangan berupa pensil dengan goresan yang terletak di ujung kanan aplikasi . Alternatifnya, Kamu bisa memilih tools – fill and sign.klik icon ttd
  3. Jendela Fill and Sign akan tampil di layar. Pilih kotak Fill and Sign di sisi kiri layar.pilih fill and sign
  4. Selanjutnya program akan mendeteksi otomatis kotak display pada dokumen. Tempatkan kursor pada bagian yang ingin ditandatangani (akan ada kotak biru).ada kotak biru
  5. Klik kembali ikon tanda tangan dan pilih antara opsi “Add Signature” atau “Add Initial”. Kamu kemudian akan diarahkan pada panel tanda tangan.
  6. Ada tiga metode penambahan tanda tangan yakni mengetik nama, menggambar via program, dan memasukkan gambar tanda tangan. Selanjutnya tinggal simpan saja file yang telah ditandatangan.

5. PDF 24

PDF 24 adalah platform yang tersedia secara online untuk membantumu menandatangani dokumen secara digital.

Baca Juga: Ubah Excel ke PDF

PDF 24 menyediakan berbagai layanannya secara gratis yang dapat Kamu akses melalui website browser di perangkat elektronik smartphone ataupun komputer.

  1. Masuk ke website https://tools.pdf24.org/en/sign-pdf
  2. Klik tombol “Choose File” yang terletak di bagian atas layar.choose file edit tanda tangan pakai pdf 24
  3. Selanjutnya Kamu tinggal memilih metode memasukkan tanda tangan, yaitu menggambar tanda tangan menggunakan mouse ataupun mengupload foto tanda tanganmu.mulai edit file pdf pakai pdf 24
  4. Metode gambar tanda tangan dilakukan menggunakan trackpad, mouse ataupun alat lainnya.
  5. Metode input gambar tanda tangan cukup dengan mengupload gambar dan tarik tanda tangan ke bagian yang ingin diberikan tanda tangan pada dokumen

Baca Juga: Ubah PDF ke Excel

6. Small PDF

Add tanda tangan pdf online kini dapat dilakukan dengan meminta tanda tangan ke orang lain maupun tanda tangan langsung di platform.

Small PDF menyediakan dua opsi pemberian tandatangan secara gratis melalui platformnya.

Kamu bisa memilih apakah ingin meminta orang lain tanda tangan pdf dengan mengirimkan link dokumen ke emailnya, ataupun tanda tangan sendiri seperti tutorial berikut:

  1. Pertama-tama kunjungi website resmi Small PDF di https://smallpdf.com/sign-pdf.
  2. Klik “Upload File” dan pilih dokumen pdfmu.choose file untuk menambah tanda tangan pakai small pdf
  3. Selanjutnya tinggal tanda tangan dokumen seperti biasa. Jika telah selesai klik finish dan dokumen akan langsung terunduh ke perangkatmu.

mulai tanda tangan pakai small pdf

Baca Juga: Merge Banyak Dokumen PDF

Kesimpulan

Ada banya keuntungan menggunakan perangkat digital untuk melakukan pekerjaan kantor, yakni efisiensi pekerjaan hingga kemudahannya.

Dengan memanfaatkan berbagai aplikasi yang berguna untuk sign pdf, Kamu bisa menghemat biaya, tenaga serta waktu karena tanda tangan bisa langsung pada dokumen digital.


Leave a Comment

Your email address will not be published.

Scroll to Top