Lazada adalah salah satu aplikasi marketplace yang kehadirannya memberikan banyak manfaat oleh masyarakat Indonesia.
Marketplace ini tidak hanya bisa menawarkan belanja online saja. Kamu juga bisa berjualan di Lazada.
Ada banyak sekali manfaatkan yang Kamu dapatkan dengan berjualan di marketplace satu ini. Apa sajakah itu?
Daftar Isi
Apa sih kelebihan jualan di Lazada?
Jika Kamu pebisnis online yang ingin sekali melebarkan sayapmu dengan berjualan di marketplace Lazada, maka pilihanmu adalah tepat.
Mengapa? Sebab ada banyak sekali kelebihan yang dimiliki oleh Lazada di antaranya adalah :
- Proses pendaftaran mudah hanya dalam hitungan menit
- Fitur dan layanan sangat menyenangkan
- Tidak rumit
- Bebas komisi
- Bebas deposit
- Bebas ongkir
- Sudah lebih dari 50 juta yang mengunjungi aplikasi
- Ada 560 juta pembeli
- Sudah terinstall oleh 104 juta orang
- Memiliki fitur “Business Advisor” yang akan memudahkan Kamu dalam melihat data terupto date agar bisa menaikkan jumlah penjualan toko Kamu.
Daripada bisnismu tidak segera berkembang dan tidak mendapatkan banyak untung besar, maka akan lebih baik jika Kamu mendaftarkan bisnis online shopmu di Lazada.
Apalagi sudah banyak pedagang yang sukses dengan bisnisnya setelah menjualnya dagangannya di aplikasi ini.
Apa saja syarat jadi penjual di Lazada?
Syarat apa sajakah yang harus dimiliki oleh pedagang yang ingin mendaftarkan lapaknya di Lazada?
- Pemilik merek atau dagang benar-benar resmi
- Sudah memiliki toko retail offline dan berniat untuk menjual secara online
- Mau berinvestasi agar visibiltas yang didapatkan lebih maksimal
Jadi masihkah ragu untuk bergabung menjadi seller di Lazada dengan syarat yang semudah disebutkan di atas?
Bagaimana cara menjual produk di Lazada?
Untuk bisa berjualan di Lazada, ada beberapa ketentuan cara berjualan yang bisa Kamu lakukan di antaranya adalah :
1. Daftar
Panduan pertama yang harus Kamu lakukan agar bisa berjualan di aplikasi Lazada adalah dengan mendaftarkan lapak Kamu dahulu ya.
Jika Kamu sudah terdaftar sebagai anggota, maka Kamu bisa memulai segala aktivitas berjualan di Lazada. Berikut adalah panduannya:
- Kamu perlu mengunjungi situs Lazada
- Setelah itu Kamu bisa mengklik menu “Jual Di Lazada”
- Kemudian klik “Daftar Sekarang”
- Isilah kolom pendaftaran yang tersedia, beberapa detail informasi yang harus Kamu tulis adalah :
- Jenis toko
- Lokasi keberadaan toko
- Nomor telepon pemilik toko
- Nama toko
- E-mail pemilik atau bisa juga menggunakan email toko jika memang ada
- Kata sandi
- Setelah itu lakukan validasi. Geserlah kolom slider yang ada di halaman menuju ke arah kanan.
- Kemudian lakukan aktivasi akun toko Kamu
- Jika sudah melakukan aktivasi, maka segeralah untuk mengunggah kartu identitas yang Kamu miliki bisa berupa KTP atau SIM. Setelah itu unggah buku rekening tabungan Kamu pada bagian depannya.
- Setelah menyelesaikan semua prosedurnya, maka Kamu akan mendapat kontrak kerja sama untuk ditandatangani.
2. Upload produk
Selesai mengirimkan tanda tangan kontrak dari Lazada, maka langkah selanjutnya adalah mengupload foto produk.
Berikut adalah panduannya :
- Siapkan foto detail produk yang ingin Kamu pajang di toko Kamu.
- Sesuaikan foto yang ingin diupload dengan kriteria agar bisa diunggah di toko Kamu.
- Terakhir, berikan keterangan produk pada foto Secara jelas dan detail agar pembeli bisa paham dengan produk yang Kamu jual di toko.
3. Mulai jualan
Semua tahapan sudah Kamu selesaikan dengan baik dan sempurna? Jika sudah maka saatnya Kamu berjualan di Lazada.
Daftar Lazada sekarang juga dan nikmati cara mudah berjualan.
Selain bisa digunakan untuk berjualan, Kamu juga bisa belanja di Lazada dengan mudah dan nyaman.