Sudah bukan menjadi rahasia lagi bahwa Twitter adalah tempat terbaik untuk share video atau cerita. Dibuktikan dengan beberapa thread yang pernah viral di Indonesia.
Sayangnya, belum ada fitur download langsung di Twitter.
Sehingga harus menggunakan situs atau aplikasi tambahan. Ini dia beberapa rekomendasi cara download video di Twitter yang patut Kamu coba.
Daftar Isi
Download Video Twitter Tanpa Aplikasi
Aplikasi yang diciptakan pada tahun 2006 ini sekarang sedang digemari oleh masyarakat.
Bagaimana tidak, baru-baru ini mereka melakukan inovasi dengan menambah dari 140 karakter menjadi 280 karakter pada setiap tweet.
Pengguna yang sudah dan belum terdaftar ada perbedaan yang menonjol. Jika sudah terdaftar maka ia bisa saling berbalas pesan.
Jika Kamu tidak ingin ribet menginstall aplikasi maka bisa menggunakan beberapa situs di bawah ini agar bisa mendownload video dari Twitter.
Tapi dengan syarat, internet harus stabil agar prosesnya lebih cepat.
1. TWsaver.com
Yaitu sebuah perangkat download video yang menyediakan berbagai macam level kualitas.
Diantaranya adalah UHD (Ultrahigh Defension), HD (High Defension), low quality. Dalam format MP4 atau GIF. Kamu tinggal mengikuti langkah-langkah di bawah ini :
- Buka Twitter, pilih tweet yang ada videonya kemudian copy URL tweet
- Letakkan di tempat yang telah disediakan ada di Twsaver.com
- Klik Go dan tunggu proses download selesai
- Sekarang Kamu bisa membagikannya di media sosial yang lain
2. twittervideodownloader.com
Sama seperti sebelumnya bahwa ini juga merupakan salah satu situs yang bisa dibuat untuk menyimpan video Twitter. Caranya juga hampir sama, cukup lakukan copy dan paste.
Lalu klik menu download. Selesai, bisa Kamu simpan di laptop, komputer, android atau iphone sesuai dengan keinginan.
Itu dia beberapa cara mengunduh video Twitter di PC yang bisa Kamu coba.
Lakukan langkahnya dengan benar ya. Jika belum faham, bisa mencari tahu lewat akun video yang sudah disediakan di website masing-masing.
Download Video Dengan Aplikasi
Selain situs ada juga aplikasi yang bisa digunakan untuk mengambil video dari Twitter. Dikhususkan untuk pengguna Android maupun iphone.
1. Android
Aplikasi yang menjadi rekomendasi adalah TwiMate Downloader.
- Buka aplikasi
- Buka tweet video yang ingin Kamu download
- Klik ikon di bagian kanan atas
- Pilih menu “salin tautan ke tweet”
- Kemudian buka lagi aplikasi TwiMate
- Paste atau tempel di tempat yang sudah disediakan
- Klik open dan pilih kualitasnya, usahakan untuk memilih kualitas yang paling bagus
- Tunggu proses selesai dan Kamu bisa melihatnya di gallery
Jangan lupa juga untuk mencari tahu juga bagaimana cara download video fb di android. Tingkatan pengalaman media sosialmu.
2. iPhone
Selain download video fb di Iphone, Kamu juga bisa download video di Twiter. Tapi tetap menggunakan aplikasi tambahan ya.
Cara yang paling mudah adalah dengan merecord video tersebut (saya biasa makai cara ini)
Penasaran bagaimana? Yuk langsung aja simak penjelasan di bawah ini :
- Download aplikasi My Media di app store dan buka aplikasinya
- Siapkan video di Twitter yang ingin di download
- Klik share video dan pilih share tweet via..
- Kamu akan dihadapkan beberapa pilihan. Tapi pilih copy link saja ya
- Buka aplikasi My Media
- Letakkan url yang sudah disaring ke tempat enter link
- Kli download
- Kamu bisa memilih mana kualitas yang diinginkan. Mulai dari yang terbesar hingga terkecil
- Klik download the file
- Kamu akan diminta menamai video yang akan didownload
- Jika sudah, klik save
- Klik ikon unduh di bagian kanan bawah
- Pilih video yang sudah selesai di download dan klik save to camera roll
- Nah, sekarang video sudah bisa Kamu putar
Kamu juga bisa menggunakan aplikasi lainnya yang menurutmu lebih bagus.
Tapi ingat, jangan sampai mengurangi kualitas video ya.
Usahakan mencari aplikasi yang ada pilihan kualitasnya. Sehinga Kamu bisa membandingkan mana hasil yang paling sesuai.
Menurut Kamu mana yang paling mudah cara download video di Twitter melalui situs atau aplikasi. Masing-masing mempunyai kelebihan dan kekurangan.
Jika melalui situs, tidak memakan banyak memori tetapi membutuhkan koneksi internet yang stabil. Sedangkan jika melalui aplikasi mengurangi memori tetapi lebih simpel dan bisa diakses kapanpun.
Jadi, mau pilih yang mana?