Burn CD merupakan istilah dimana kamu ingin memasukkan sebuah file dalam bentuk apapun ke dalam DVD/CD. Terdapat dua opsi cara burning CD di Windows. Pertama kamu dapat menginstall aplikasi burn cd, salah satunya adalah nero
Kedua kamu dapat menggunakan fitur yang disediakan Windows, baik XP, 7, 8 dan 10. Kali ini saya akan membagikan cara untuk bur cd tanpa aplikasi atau menggunakan fitur dari windows sendiri. Simak langkah-langkah berikut.
Daftar Isi
Cara Burn Data CD di Windows 10
Cara burn CD/DVD di windows 10:
- Masukkan CD/DVD ke laptop kamu.
- Kemudian cari file yang ingin dimasukkan ke CD/DVD
- Klik kanan pada file, lalu pilih opsi Send to kemudian pilih DVD RW
- Pada Disc Title beri nama CD/DVD lalu pilih opsi With a DVD/CD player, kemudian Next
- Pergi ke DVD drive, kemudian pada tab Manage klik Finish Burning
- Klik next, kemudian tunggu hingga prosesnya selesai. Lama proses burning tergantung dengan spesifikasi device kamu.
Tutorial Burn CD DVD di Windows 7
Cara burn CD/DVD di windows 7:
- Masukka CD/DVD ke laptop kamu
- Pindahkan file ke CD/DVD
- Kemudian klik kanan pada CD/DVD lalu pilih opsi Burn to disc
- Tunggu hingga prosesnya selesai.Waktu yang dibutuhkan tergantung dengan spesifikasi komputer/laptop yang kamu gunakan.
Cara Burning Data di Windows XP
Cara burn CD/DVD di windows XP:
- Masukkan CD/DVD ke laptop kamu.
- Cari file kemudian pindahkan ke CD/DVD
- Klik Write these files to CD yang berada di sebelah kiri
- Beri nama , kemudian klik next
- Tunggu hingga prosesnya selesai.
Itulah cara burn CD/DVD tanpa aplikasi melainkan menggunakan fitur dari windows. Perlu di ketahui file yang dipindahkan bersifat permanen sehingga kamu tidak bisa menghapusnya. Pastikan file yang kamu pindah sudah benar. Terima kasih.